Monday, August 6, 2018

Puisi Sedih, Solidaritas, "Pray For Lombok"

Puisi Sedih, Solidaritas, "Pray For Lombok"



Gempa Lombok. Pekan ini kita disuguhkan dengan berita duka dari saudara kita yang ada di daerah lombok nusa tenggara barat. Disana telah terjadi sebuah bencana yang menyadarkan kita akan sebuah kekuasaan dari sang pencipta.

Sekitar 82 orang meninggal dunia hanya dengan satu kejadian saja, gempa dengan kekuatan mencapai 7 skalaliter mengguncang lombok dan meratakan bangunan disana dan menimpa saudara kita yang ada disana.
Kita sebagai manusia yang saling bersaudara seudah sepaputnya kita membantu mereka meskipun hanya dengan sebuah untaian kata doa, semoga saudara kita yang disana tetap diberikan kesabaran dan ketabahan dalam melalui segala ujian yang diberikan.


Pray For Lombok


Tawa riang anak kecil yang murah
Senandung senang yang menggugah
Senyum indah yang tercurah
Sungguh tak terlintas gundah

Seolah tak ada berita 
Akan terjadinya sebuah bencana
Semua berlalu seperti biasanya
Sang anginpun tak pernah memberi tanda

Namun
Semua indah sekejap berubah
Ketika sang malam menyapa 
Beriringan dengan teguran sang pencipta

Minggu lima agustus 2018
Kau bangunkan aku dari tenangnya jiwa
Kau goyangkan tubuhku yang lemah
Hingga ku tergelatak tak berdaya

Nyawa saudaraku terenggut
Perasaanku kian makin kusut
Terpampang jelas jasad tertimbun
Dihantam kerasnya peringatan tuhan

Sungguh aku tak bisa berkata
Terkoyak kini seluruh jiwa
Kini yang keluar hanyalah rangkaian do'a 
Semoga kau tabah wahai saudara

Tuhan
Sungguh ini cukup bagiku
Untuk KAU tunjukan kekuasaanmu
Kami hanya mahluk papa yang tak berdaya
Jangan kau timpakan lagi sebuah bencana

Peringatan tuhan akan datang pada siapa saja yang DIA kehendaki, sudah sepatutnya kita sebagai hambaNYA selalu berusaha dan tidak menentang apa yang telah diperintahkan sang pencitpa. Selalu waspada dan tidak berbuat kerusakan.



EmoticonEmoticon

create you coment

Populer